Cari Blog Ini

Mahawu Mountain

Mahawu Mountain

Jumat, 04 Juni 2010

Tourism

Pada tahun 1980-an, Manado mulai berkembang dan maju reputasinya sebagai salah satu tempat yang paling menarik dan bermanfaat untuk menyelam di permukaan planet bumi kita. Adam J. Fenton mengatakan "Tampaknya masih ada sedikit kontroversi tentang siapa yang membuka resort menyelam pertama di Manado". Namun apapun itu, kini tanggapan dari orang-orang yang datang dari jauh menciptakan citra "Manado" sebagai dunia Mekah menyelam, artinya belum lengkap rasanya menjadi penyelam jika belum berkunjung di Sulawesi Utara. Hanya ada kata sederhana yang membuat Sulawesi Utara sebagai salah satu infrastruktur menyelam lokal yang paling terkemuka di dunia, dan semua itu bermuara pada satu kata yakni "Biodiversity" ya.....keanekaragaman hayati"

Baru sekitaran Manado dan pulau Bunaken saja, kita sudah menemui ribuan jenis ikan dan ratusan tipe coral yang ..wow.....variatif. Anda bayangkan saja...bila di pulau bunaken yang begitu kecil bisa dipenuhi ribuan jenis ikan, anda akan segera di bawa ke alam semesta baru yang penuhi dengan warna-warni melayang dan terbang menjelahi planet baru dikelilingi mahluk cantik yang belum pernah anda lihat sebelumnya. Yang pasti buku katalog menyelam anda akn penuh dengan jenis-jenis ikan yang belum pernah anda temui sebelumnya.

Bukan sampai di situ saja, wisata non-diving juga sangat menarik..seperti halnya Danau Tondano,waterfall, mountain, culture, dan banyak lagi.....(to be continued..... :)

1 komentar: